Search

Senin, 24 Maret 2014

UI-CORP, Mugi-Mugi Seger Salawase

SUGENG TANGGAP WARSO, UI-CORP

Tepat satu tahun yang lalu, sekelompok orang dari berbagai latar belakang berkumpul di salah satu kedai kopi di Ponorogo. Tak tahu apa yang mereka perbincangkan, yang jelas… tampak waktu itu mereka mengenakan kostum serba merah. Oh… Fansnya Manchester United ternyata.


Ya… hari ini tak terasa sudah UI-CORP merayakan hari jadinya yang pertama. Disini admin secara pribadi mengucapkan terimakasih kepada berbagai pihak yang terus berdedikasi sehingga perkumpulan ini terus progress. Suwun…suwun…
Perjalanan UI-CORP dalam satu ahun ini memang banyak liku-liku *padahal baru satu tahun yah*… Dimulai dari sekumpulan orang sesuai ilustrasi di atas, sepakat untuk membentuk perkumpulan fans MU dibawah bendera United Indonesia.
Banyak agenda yang telah dilaksanakan oleh UI-CORP. Tak hanya sekedar nonbar dan triak-teriak yang cukup berisik, tetapi juga agenda lainnya seperti kegiatan-kegiatan sosial, ex: donor darah, santunan anak yatim, gelar dana untuk korban bencana alam, maupun kegiatan lainnya disamping fun futshal yang telah menjadi agenda rutin Div. Sport UI-CORP
Pihak UI-CORP menggelar berbagai kegiatan untuk menyambut usianya yang sudah memasuki tahun pertama.

Peduli Kasih Anak Yatim dan Korban Bencana Alam

Agenda ini mecangkup dua hal yaitu penggalangan dana dan kegiatan santunan itu sendiri. Penggalangan dana di gelar pada waktu siang hari, dengan panas-panasnya yang ditahan, member UI-CORP mengelar penggalangan dana di sekitar bundaran perempatan Tonatan. Dana tersebut akhirnya ditujukan untuk panti asuhan Al-Iklas Jorsan, Mlarak Ponorogo dan untuk para korban Gunung Sinabung.

 Lomba PES
Kegiatan ini di gelar di Basecamp UI-CORP, Java Coffe Corner. Malam itu adalah malam yang ditunggu-tunggu untuk para penggila game, terutama mereka yang berjari stick PS. Acara ini untuk have fun saja. Meski demikian jalannya kegiatan ini sangat ramai dan menghibur bagi yang gak bisa main PES, seperti admin.

Aniv. UI-CORP
Inilah kegiatan puncak dalam rangka menyambut setahun UI-CORP. Acara ini belum digelar, masih dalam tahap persiapan ini-itu. Para member sedang sibuk-sibuknya mempersiapkan demi kelancaran perayaan puncak nanti..

Acara potong tumpeng juga di gelar pada malam 24 Maret 2014, malam dimana detik-detik UI-CORP tepat berusia setahun. Acara tersebut digelar di Basecam UI-CORP, Java Coffe Corner. Secara simbolik Vinsha, salah satu member yang hadir malam itu memotong tumpeng dan diserahkan kepada Mbah Andik yang dianggap sebagai tetua, atau sesepuh... *Byuh, jenggoten...
Terimakasih atas doa-doa dari berbagai pihak yang ditujukan kepada UI-CORP. Terimakasih atas segala yang telah diberikan selama setahun terakhir ini. Semoga U-ICORP terus berkembang, terus memberikan hal positif bagi masyarakat Ponorogo pada khususnya dan seluruh warga Indonesia pada umumnya.

BISMILAHHH... UI-CORP SEGER SALAWASE
AMIN...


By:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar